Prospek Kerja Jurusan Agribisnis

Sebelum mengulas mengenai prospek kerja jurusan agribisnis, terlebih dahulu perlu dipahami mengenai kompetensi lulusannya. lulusan agribisnis memiliki beberapa kompetensi diantaranya mampu untuk menciptakan, mengembangkan dan mengelola agribisnis secara profesional, mampu melakukan analisis dan identifikasi terhadap berbagai permasalahan seputar agribisnis, mampu merumuskan solusi atas permasalahan tersebut baik dengan metode kualitatif ataupun kuantitatif, terampil dalam memanfaatkan teknologi dalam bidang agribisnis, serta memiliki softskills lainnya sebagai penunjang. Dari berbagai kompetensi yang dimiliki oleh lulusan agribisnis, seputarkuliah.com akan mengulas mengenai prospek kerja jurusan agribisnis

Berkarier di Instansi Pemerintah

Instansi pemerintah dan kementerian yang sering membuka lowongan untuk lulusan agribisnis diantaranya ada Dinas Pertanian Daerah dan di Kementerian Pertanian. Namun perlu diingat, untuk bisa bekerja di instansi pemerintah kamu harus siap untuk menghadapi persaingan yang ketat.

Entrepreneur

Menjadi seorang entrepreneur di bidang agribisnis merupakan peluang yang menjanjikan, dalam rangka memajukan dan meningkatan kualitas hasil pertanian maupun perkebunan, seorang lulusan agribisnis bisa berbisnis mulai dari sayuran organic, tanaman obat, hingga inovasi pengolahan produk pangan dan lain sebagainya.

Tenaga Pengajar/Akademisi

Profesi dosen bisa menjadi pilihan untuk lulusan agribisnis, dosen untuk jurusan ini juga tergolong langka, kamu bisa memanfaatkan kesempatan tersebut. Selain aktif mengajar, seorang dosen juga wajib melakukan penelitian atau riset dalam rangka memberikan kontribusi di dunia akademik maupun masyarakat.

Konsultan (fasilitator) Bidang Agribisnis

Jasa konsultasi agribisnis merupakan tempat/usaha yang memberikan rekomendasi, saran, nasihat mengenai potensi dan peluang agribisnis kepada klien (pihak yang ingin membangun usaha agribisnis). Potensi agribisnis di Indonesia sangat besar, sehingga banyak orang yang tidak memliki basis pengetahuan tentang agribisnis namun ingin membangun usaha agribisnis.

Peneliti

Seorang peneliti dapat memberikan kontribusi ke berbagai pihak mengenai hasil riset yang telah dipublikasikan. Data mengenai berbagai informasi penting seputar agribisnis bisa dimanfaatkan oleh para pelaku usaha bidang agribisnis ataupun pihak lain yang relevan. Alumni agribisnis bisa berkarier di lembaga penelitian di Indonesia seperti LIPI ataupun BPS.

Penulis

Menjadi seorang penulis berbagai buku referensi mengenai agribisnis merupakan pilihan profesi yang cukup menjanjikan. Buku mengenai berbagai teknik menanam, merawat, mengolah hasil pertanian maupun perkebunan, serta topik seputar agribisnis lainnya banyak diminati dan menjadi bahan referensi untuk pelaku usaha agribisnis.

Demikian prospek kerja jurusan agribisnis, semoga bermanfaat!

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

x