Turnitin Adalah Solusi Terbaik! Deteksi Plagiarisme Makin Mudah dengan Similarity Report

Turnitin adalah software berbayar untuk mengenali copy-paste dan plagiarisme dalam karya tulis. Daya deteksinya cukup tinggi sehingga banyak diandalkan, terutama di bidang akademik.

Aplikasi ini akan membandingkan sebuah karya tulis dengan koleksi terbitan di dunia maya. Melalui similarity report, akan terlihat sejauh mana tingkat orisinalitas tulisan yang dihasilkan.

Tujuan penggunaan Turnitin adalah mendorong penulis, khususnya civitas akademika, untuk menghasilkan karya lebih berkualitas. Mau tahu lebih jauh tentang software ini? Berikut ulasannya!

Latar Belakang

Sebelum membahas Turnitin itu apa, sebaiknya kita memahami dulu latar belakang penggunaannya. Pertama-tama, mari membahas apa itu plagiarisme dan kenapa hal ini harus diatasi.

Fenomena Plagiarisme di Dunia Akademik

Menurut University of Oxford, plagiarisme adalah tindakan menampilkan karya atau gagasan dari sumber lain, dan mengklaimnya sebagai milik pribadi, dengan atau tanpa persetujuan penulis asli.

Dalam hal ini, plagiarisme adalah penggunaan karya orang lain tanpa mencantumkannya sebagai kutipan atau sumber, baik dalam bentuk terbitan manuskrip, cetak, maupun elektronik.

Mirisnya, bidang akademik adalah salah satu wadah dimana plagiarisme paling banyak terjadi. Banyak peserta didik melakukan copy-paste untuk mempermudah menyelesaikan tugas.

Kecanggihan internet memang membuat siswa mudah menemukan referensi akademik. Namun alih-alih menjadikannya bahan telaah, banyak yang langsung copy-paste tanpa menampilkan kutipan.

Dengan cara ini, pencapaian akademik bisa dibilang semu dan tidak berkualitas. Pasalnya, tindakan ini tergolong pencurian gagasan dan pelanggaran hak intelektualitas orang lain.

Hal ini sangat disayangkan mengingat dunia pendidikan seharusnya menggembleng mereka menjadi generasi intelektual yang mengedepankan kualitas dan orisinalitas dalam setiap karya.

Kenapa Harus Mencegah Plagiarisme?

IDP Education menyebut plagiarisme adalah tindakan yang tidak bisa ditoleransi di dunia akademik, atas alasan apapun karena melanggar banyak norma. Berikut alasan kenapa hal ini harus dicegah:

  1. Termasuk pelanggaran berat. Tindakan ini sama saja dengan pencurian dan melanggar kode etik intelektual. Jika terbukti bersalah, maka pelaku akan mendapat sanksi tegas.
  2. Membantu menciptakan kualitas. Menghindari plagiarisme tidak akan menurunkan kualitas kerja, namun akan mendorong produktivitas untuk menciptakan karya terbaik.
  3. Plagiarisme bisa membunuh reputasi. Selain sanksi yang berat, pelanggaran HAKI dalam bentuk plagiarisme juga akan menurunkan kredibilitas sebagai generasi intelektual.
  4. Plagiarisme menghambat perkembangan. Tindakan pencurian ide tidak akan membuatmu berkembang sehingga tetap stuck pada kemampuan yang itu-itu saja.

Itulah beberapa poin yang perlu dipahami soal plagiarisme. Untuk memastikan hal ini tidak terjadi di lingkungan akademik, diperlukan tools yang mumpuni, salah satunya dengan aplikasi.

Apa itu Turnitin?

apa itu turnitin

Dilansir dari laman resminya, Turnitin adalah piranti lunak untuk mendeteksi orisinalitas sebuah karya, dengan menganalisa perbandingan hasil kerja siswa dengan tulisan yang beredar di internet.

Input yang diberikan Turnitin adalah similarity report yang menampilkan tingkat persamaan tulisan dalam tulisan siswa dengan karya yang pernah diterbitkan di dunia maya.

Berdasarkan laporan tersebut, guru/dosen/penguji bisa membuat alur kerja demi memastikan kualitas dan keaslian karya siswa berdasarkan standar yang ditetapkan oleh badan pendidikan.

Selain membantu pendidik mendeteksi kemungkinan plagiarisme, software ini juga bermanfaat untuk peserta didik atau peneliti.

Uji Turnitin mampu menganalisa similarity, bahkan sejak penulis sedang membuat draft. Selain itu, terdapat fitur yang memungkinkan deteksi manipulasi teks sehingga data jadi lebih akurat.

Mengingat orisinalitas adalah bagian penting dalam dunia akademik, penggunaan Turnitin adalah hal yang sangat menjanjikan.

Pendidik tak hanya bisa mengontrol keaslian tugas siswa, namun juga membiasakan mereka untuk berpikir ilmiah, menjunjung etika intelektualitas, dan menghasilkan karya yang lebih berkualitas.

Manfaat Uji Turnitin

Pada pembahasan sebelumnya, kita telah mengenal arti Turnitin, serta hubungannya dengan plagiarisme. Selain itu, ada beberapa manfaat yang bisa didapat dari penggunaannya:

1. Turnitin Adalah Sistem yang Mendukung Integritas Akademik

Turnitin Adalah Sistem yang Mendukung Integritas Akademik

Menurut Wikipedia, integritas akademik adalah kebijakan/kode etik dari akademisi, yang terdiri dari kejujuran, kepercayaan, keadilan, menghargai, dan tanggung jawab (ICAI, 2014).

Dalam Academic Communities of Integrity disebutkan bahwa kejujuran adalah hal utama yang menjadi dasar untuk tegaknya kode etik lain dalam integritas akademik.

Karenanya, kejujuran (honesty) harus ditegakkan dengan menerapkan proses yang jujur dalam penugasan dan pelaporan ilmiah. Dalam hal ini, pemberantasan plagiarisme adalah salah satunya.

Dalam hal ini, manfaat Turnitin adalah untuk membantu mendeteksi kemungkinan plagiarisme, baik yang disengaja atau tidak, untuk menciptakan karya yang jujur dan original.

2. Mempercepat Penilaian dan Pengambilan Keputusan

Mempercepat Penilaian dan Pengambilan Keputusan

Manfaat lain dari Turnitin adalah proses kerja yang cepat sehingga pendidik bisa memperoleh hasil yang instan. Dengan demikian, penilaian dan pengambilan keputusan juga lebih mudah.

Turnitin memiliki sistem perangkat intuitif yang kompatibel sehingga mudah digunakan. Pendidik bisa memeriksa sumber referensi tanpa susah payah, namun dengan hasil yang akurat.

Ditambah lagi, selain similarity report, penilai/penguji juga akan mendapatkan umpan balik yang bisa dipasangkan dengan data siswa. Alhasil, masukan yang diberikan pun akan lebih relevan.

Dengan kata lain, pendidik bisa memangkas waktu untuk pemeriksaan plagiarisme, kesesuaian referensi, menilai kualitas belajar siswa, dan membuat rencana pembelajaran efektif selanjutnya.

3. Turnitin Adalah Cara Terbaik Mendorong Civitas Akademika Menciptakan Karya Berkualitas

Institusi pendidikan bukan hanya bertindak sebagai penyalur ilmu, namun juga harus mampu menciptakan generasi berkualitas, salah satunya dengan menciptakan karya bermutu.

Dalam hal ini, manfaat Turnitin adalah sebagai alat bantu pengukur tingkat keberhasilan siswa dalam mengerjakan tugas atau laporan ilmiah.

Berdasarkan laporan yang tercantum, pendidik bisa memberikan masukan dan arahan perbaikan sehingga karya yang dihasilkan lebih berbobot dan menganut asas kejujuran.

4. Turnitin Adalah Bentuk Dukungan Terhadap Proses Pembelajaran Bermutu

Berdasarkan laporan yang diperoleh, pendidik bisa menentukan kondisi belajar siswa, dan merencanakan penanganan selanjutnya. Hasil penilaian juga lebih objektif dan sesuai fakta terkini.

Pendidik juga bisa memanfaatkan umpan balik formatif dari Turnitin untuk mengatasi kemungkinan kesenjangan pendidikan, serta meningkatkan daya pengalaman anak didik.

5. Mendeteksi Tindak Pelanggaran HAKI

Sebagaimana kita ketahui, plagiarisme adalah salah satu pelanggaran HAKI berat karena berkaitan dengan pencurian ide intelektual. Tindakan ini bisa diproses hukum dan menimbulkan sanksi berat.

Karenanya, dengan cara cek Turnitin pada hasil karya siswa, Anda telah membantu menegakkan hukum dan mencegah adanya tindak pelanggaran.

Berdasarkan similarity report yang diperoleh, Anda bisa melakukan evaluasi dan mengambil keputusan terbaik terkait akademik.

Cara Kerja Aplikasi Turnitin

Dijelaskan sebelumnya, cara kerja Turnitin adalah dengan memindai data input, dalam hal tugas siswa, kemudian membandingkannya dengan karya terbitan internet dalam database dunia maya.

Dalam hal ini, sistem mencocokkan teks unggahan dengan sumber-sumber eksternal seperti publikasi akademik, situs web, dan dokumen yang sebelumnya diunggah dan diindeks oleh Turnitin.

Setelah pemindaian selesai dilakukan, step Turnitin adalah menampilkan laporan yang menunjukkan persentase kesamaan antara teks input dan sumber-sumber yang terdeteksi.

Bagian dari teks yang dianggap memiliki kesamaan akan diberi penanda atau ditandai dalam laporan, sebagai bahan evaluasi untuk pendidik.

Selain pemindaian dan pelaporan, Turnitin juga memberikan umpan balik dan evaluasi berdasarkan hasil pembacaan. Hal ini akan sangat memudahkan dalam proses penilaian siswa.

Cara Cek Plagiat Aplikasi Turnitin

Setelah memahami seluk beluknya, saatnya kita mengulas bagaimana cara cek Turnitin. Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan (untuk civitas akademika):

  1. Buka turnitin.com, kemudian lihat pada pojok kanan atas. Klik “Buat Akun/Sign Up” jika Anda pengguna baru atau “Masuk/Login” untuk user yang sudah pernah menggunakan.
  2. Untuk pengguna baru, buat akun lebih dulu dengan masuk ke pilihan “Kelas”. Lanjutkan proses dengan memilih “Siswa” (Anda bisa memilih opsi berbeda tergantung kebutuhan).
  3. Setelah mengisi formulir, berisi data kelas yang disediakan kampus, klik tombol daftar. Klik link yang dikirimkan lewat email untuk konfirmasi. Kini, akun Anda telah berhasil dibuat.
  4. Untuk yang sudah membuat akun, bisa langsung masuk menu “dashboard”, kemudian pilih nama kelas.
  5. Setelahnya, mulai upload tulisan yang ingin dicek dengan meng-klik menu submit (unggahan pertama) atau re-submit (upload selanjutnya pasca revisi).
  6. Jangan lupa mengisi kolom judul saat submit.
  7. Untuk mengunggah tulisan/naskah, klik tombol “choose from the computer” (jika data tersimpan dari perangkat), DropBox, atau Google Drive (pilih salah satu).
  8. Setelahnya, klik “upload”, dan tunggu hingga beberapa saat sebelum file terunggah.
  9. Klik tombol konfirmasi dan tunggu hasilnya setelah beberapa lama. Laporan akan muncul dalam hitungan menit atau jam, tergantung kondisi naskah.
  10. Sembari menunggu hasil, Anda bisa tetap melakukan aktivitas lainnya di Turnitin.

Setelah pemindaian usai dilakukan, sistem akan mengirim notifikasi. Anda bisa klik tombol “View” untuk melihat hasilnya.

Similarity report menampilkan persentase kemiripan karya dengan yang sudah terpublikasi di internet sebelumnya. Sedangkan teks yang terdeteksi plagiat akan ditandai dengan warna merah.

Turnitin Adalah Software Terpercaya, Apa Saja Fiturnya?

Hal menarik lain yang akan Anda temukan tentang Turnitin adalah bahwa software ini memiliki banyak sekali fitur canggih, selain memeriksa plagiarisme. Berikut beberapa di antaranya:

1. Feedback Studio

Fitur ini dirancang khusus demi menyempurnakan kinerja akademik dengan cara mendeteksi kesamaan tugas yang dikumpulkan siswa dengan database.

Selain mendeteksi plagiarisme, tujuannya adalah untuk memberikan umpan balik positif berdasarkan penilaian terstandar yang ditetapkan lembaga pendidikan.

2. GradeScope

Fitur ini memungkinkan pendidik untuk mengadakan tes di mana saja dan kapan saja. Penilaian berbasis Artificial Intelligence (AI) memberikan hasil yang diperoleh juga lebih cepat dan objektif.

Keunggulan lainnya adalah adanya informasi terkait tren belajar siswa secara real time, sehingga bisa dilakukan pengambilan keputusan yang tepat untuk mendukung atau memperbaikinya.

Tambahan lainnya adalah Fitur Dynamic Rubric yang memungkinkan analisa interaktif terkait pembelajaran siswa hanya dengan satu klik. Semua jadi lebih mudah dan efektif.

3. iThenticate

iThenticate

Jangan lupa memanfaatkan iThenticate yang ada dalam Turnitin. Pasalnya, memeriksa indikasi plagiarisme sejak awal akan membuat penulis lebih percaya diri saat mempublikasikan karya.

Beberapa manfaat penggunaan iThenticate Turnitin adalah melindungi reputasi lembaga pendidikan atau penulis dari kemungkinan plagiarisme.

Saat menulis, Anda bisa membandingkannya dengan sekitar 165 juta artikel dan referensi yang telah diterbitkan oleh penerbit terpercaya dunia.

Selain itu, Turnitin juga akan membandingkannya dengan miliaran konten yang ada di internet dan memastikan karya Anda benar-benar orisinil dan berkualitas.

4. Similarity

Fitur similarity Turnitin adalah keunggulan utama untuk mendeteksi plagiarisme. Hasil yang powerful akan membantu pendidik menegakkan integritas akademik.

Untuk mempermudah, sistem akan memberikan penanda berdasarkan warna sehingga pembaca lebih mudah menemukan kesamaan dan memahami informasi.

Hasilnya pun lebih terpercaya dan komprehensif karena software ini akan membandingkan karya siswa dengan puluhan juta database teratas di internet.

5. Originality

Dalam hal ini, manfaat penggunaan Turnitin adalah membentuk iklim yang jujur dalam dunia akademik. Pendidik akan terbiasa menerapkan orisinalitas dalam memberikan pendidikan.

Setelah mindset pendidik terbentuk, maka siswa juga akan diajak untuk menghargai karya orang lain dan terdorong untuk menciptakan yang lebih baik.

Bukan hanya pendidik yang bertugas memeriksa adanya plagiarisme, namun siswa sejak awal juga diminta memeriksa kesamaan tugas yang dikerjakan dengan teks yang sudah dibuat sebelumnya.

Menariknya lagi, banyak yang mengakui bahwa Turnitin adalah salah satu software yang cukup unggul mendeteksi praktek joki dalam karya tulis.

Turnitin Berbayar vs Free, Apa Bedanya?

Cara mendapatkan manfaat maksimal dari Turnitin adalah dengan menggunakan versi berbayar. Sebenarnya ada versi gratis yang bisa digunakan, namun ada banyak kelemahan di dalamnya, yaitu:

  1. Keterbatasan input teks. Pengguna hanya bisa memeriksa satu naskah dalam sehari dengan lama pemrosesan yang bisa mencapai 24 jam.
  2. Ketersediaan akun juga terbatas, hanya bisa digunakan oleh 100 pengguna.
  3. Hasilnya kurang akurat karena database dan sistem pembacaan yang tidak secanggih versi berbayar.
  4. Sistem sering tertutup dan berpotensi menghilangkan data yang sudah diunggah.
  5. Tidak dapat mengganti nama dan avatar pengguna.
  6. Ketidakstabilan koneksi internet bisa membuat sistem tidak bekerja dengan baik.

Mengingat pentingnya karya yang berkualitas, penggunaan software berbayar memang sangat penting. Dalam hal ini, menggunakan Turnitin artinya ikut membantu menyukseskan pendidikan.

Tips Tambahan

Turnitin adalah sistem dengan daya analisa komprehensif untuk memastikan orisinalitas tulisan, maka civitas akademika memang dituntut untuk selalu menghasilkan karya berkualitas.

Lalu bagaimana cara menggunakan turnitin agar lolos uji? Apa saja kriteria karya tulis yang berkualitas menurut standar sistemnya? Berikut beberapa hal yang bisa dilakukan.

  1. Hindari copy-paste atau menjiplak karya orang lain secara utuh. Pengecekan Turnitin adalah proses yang akurat sehingga plagiarisme akan mudah dideteksi.
  2. Melampirkan sumber saat menyertakan pendapat dan gagasan orang lain.
  3. Hindari mencantumkan dokumen legal sebagai sumber karena prosentase kemiripan akan sangat tinggi. Jika harus, sebaiknya lakukan modifikasi yang tidak mengubah makna.
  4. Melakukan parafrase, yaitu menulis atau menguraikan ulang gagasan, kutipan, atau kalimat dengan diksi/sinonim yang berbeda, namun tanpa mengubah makna.

Selain itu, lakukan cek ulang sebelum memeriksa naskah melalui Turnitin. Pengguna bisa submit naskah berkali-kali untuk memastikan hasil revisinya tidak melanggar etika plagiarisme.

Turnitin Adalah Solusi Cerdas untuk Meraih Pendidikan Berkualitas

Demikian beberapa informasi yang perlu Anda ketahui tentang plagiarisme dan cara penanganannya dengan software Turnitin.

Berdasarkan ulasan di atas, Turnitin adalah alat bantu untuk mengidentifikasi apakah suatu karya mengandung potongan teks yang diambil dari sumber lain tanpa memberikan atribusi yang tepat.

Manfaat Turnitin adalah memastikan tidak adanya plagiarisme, baik disengaja maupun tidak, serta meningkatkan kualitas civitas akademika sehingga mampu menciptakan karya berbobot.

Saat ini Turnitin telah dipercaya oleh berbagai kalangan, yang terlihat dari banyaknya naskah yang diunggah setiap hari dan adanya dukungan dari ratusan lembaga pendidikan ternama dunia.

Dengan setidaknya 7 triliun frase 19 bahasa yang didukung, tidak heran jika banyak pihak menganggap Turnitin adalah solusi paling cerdas untuk perkembangan pendidikan dunia.

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

x