Prospek Kerja Jurusan Teknik Metalurgi dan Material

Sebelum mengulas mengenai prospek kerja jurusan teknik metalurgi dan material, perlu diketahui mengenai kompetensi lulusannya. kompetensi yang dimiliki lulusan teknik metalurgi dan material antara lain: memiliki kemampuan dalam hal pemilihan material dan proses manufaktur secara professional, cakap dalam melakukan evaluasi permasalahan korosi dan membuat desain sistem perlindungan korosi, memiliki kemampuan dalam hal memprediksi dan mengestimasi umur pemakaian komponen mekanik, terampil dalam melakukan analisis dan mengevaluasi kegagalan dalam komponen mekanik, cakap dalam membuat desain material baru hingga melakukan rekayasa struktur dan sifat material. Berdasarkan kompetensi tersebut, seputarkuliah.com akan mengulas prospek kerja jurusan teknik metalurgi dan material.

Industri Pertambangan

Industri ini erat kaitannya dengan para lulusan teknik metalurgi dan material. Dalam kegiatan suatu perusahaan pertambangan terdapat beberapa proses meliputi eksplorasi, studi kelayakan, konstruksi, penambangan, pengolahan dan pemurnian, pengangkutan dan penjualan hingga aktivitas pascatambang. Alumni teknik metalurgi dan material banyak terlibat pada aktivitas pengolahan dan pemurnian. Perusahaan seperti PT. Aneka Tambang, PT. Freeport, PT. Timah, PT. Newmont Nusa tenggara merupakan beberapa perusahaan idaman para alumni teknik matalurgi dan material.

Industri Peleburan Logam

Perusahaan yang aktivitasnya berhubungan dengan pegolahan hasil pertambangan atau dalam hal ini peleburan logam, juga merupakan bidang pekerjaan untuk alumni teknik metalurgi dan material. Beberapa perusahaannya antara lain PT. INCO, PT, Smelting, PT. Inalum, PT. Krakatau Steel dan lain sebagainya.

Tenaga Pengajar/Akademisi

Dosen yang mengajar di jurusan ini bisa dikatakan masih sedikit. Hal tersebut merupakan peluang yang bisa dimanfaatkan. Selain aktif mengajar, tentu nya seorang dosen juga wajib melakukan riset/penelitian sebagai kontribusi untuk bidang akademik.

Perusahaan Manufaktur

Perusahaan manufaktur yang kegiatan produksinya menggunakan bahan baku baja ataupun logam lainnya bisa menjadi tempat berkarier yang menjanjikan untuk alumni teknik metalurgi dan material. Lulusan jurusan ini bisa bekerja di bagian engineering ataupun bagian produksi. Perusahaannya antara lain PT. Dirgantara Indonesia, PT. Pindad, dan lain sebagainya.

Instansi Pemerintah

Untuk lulusan teknik metalurgi bisa bekerja di beberapa instansi atau kementerian seperti dalam lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, ataupun Kementerian Perindustrian.

Demikian beberapa prospek kerja jurusan teknik metalurgi dan material, semoga bermanfaat!

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

x