Jurusan Perkuliahan Ini Bisa Menjadi Pilihan yang Ingin Meniti Karir

Kuliah itu pada akhirnya hanya akan menjadi masa. Yaitu, saat Anda menikmati masa pembelajaran yang semakin terarah sesuai dengan keahlian dan minat Anda. Misalnya saja, bila dulunya setiap jurusan yang Anda ambil dibangku SMA dan SMK itu ditentukan pihak sekolah. Maka, saat Anda memasuki pendidikan perkuliahan, maka setiap jurusan pendidikannya akan ditentukan oleh Anda sendiri!

6 Jurusan Perkuliahan Pilihan untuk Meniti Karir

Di tengah banyaknya pilihan jurusan pendidikan perkuliahan yang bisa diambil, maka penting untuk memilih jurusan yang tepat. Apalagi untuk Anda yang ingin meniti karir dari sekarang. Maka sudah saatnya untuk Anda memilih jurusan yang tepat sekali untuk menjadi batu loncatan Anda dalam mencapai impian Anda. Karena, salah jurusan hanya akan membuat apa yang Anda lakukan menjadi sia-sia. Berikut ini adalah 6 jurusan perkuliahan yang baik untuk meniti karir, antara lain:

Jurusan Pendidikan

Jurusan yang satu ini memang sedang naik daun saat ini. Banyak sekali calon mahasiswa mulai memilih jurusan yang satu ini. Karena lowongan kerja menjadi seorang pendidik mulai terbesar dimana-mana. Anda bisa memilih banyak jurusan pendidikan, seperti pendidikan dasar, pendidikan paud, pendidikan seni, pendidikan bahasa Inggris, dll. Semua jurusan tersebut baik untuk meniti karir Anda untuk Anda yang suka dengan dunia pendidikan.

Jurusan Pertanian

Jurusan yang satu ini termasuk jurusan pendidikan perkuliahan yang populer. Karena saat berhasil lulus, ada banyak lapangan kerja yang siap menanti Anda. Yaitu, sebagai ahli tanaman, penyuluh pertanian, dan ahli budaya. Jadi, jangan pernah khawatir mau bekerja apa setelah lulus dari jurusan pertanian. Karena ternyata jurusan ini selalu berhasil mencetak lulusan bebas pengangguran.

Baca juga: Yang Mau Kuliah, Perhatikan Dulu Sistem Penilaian SKS Berikut Ini!

Jurusan Teknik Informatika

Mengingat sekarang ini semuanya sudah serba canggih dan instan. Maka, jurusan TI sangat dibutuhkan saat ini. Banyak sekali lulusan TI ini langsung ditampung oleh perusahaan dalam negeri dan luar negeri. Tentu saja gaji yang ditawarkan cukup tinggi. Maka dari itulah, jurusan ini bisa Anda pertimbangkan jika Anda tidak ingin menjadi pengangguran setelah lulus sarjana.

Jurusan Hukum

Bisa menjadi seorang penegak hukum yang adil dan jujur itu adalah cita-cita yang mulia. Terlebih lapangan pekerjaan jurusan hukum ada banyak. Setelah lulus, Anda bisa menjadi seorang polisi, pengacara, HRD, dan notaris. Jadi, pilihannya ada banyak! Maka dari itulah, tidak ada salahnya bila Anda mengambil jurusan ini. Karena selain peluang kerjanya ada banyak, jurusan ini juga bagus untuk karir Anda.

Jurusan Akuntansi

Tak dapat dipungkiri bila jurusan yang satu ini memiliki peluang kerja yang banyak, bahkan hingga di semua bidang usaha. Kehadiran pekerja dari jurusan Akuntansi ini sepertinya sering dijadikan sebagai inti perusahaan. Maka dari itulah, jika dari awal Anda pandai dalam kegiatan hitung-menghitung, tidak ada salahnya bila Anda masuk ke dalam jurusan yang satu ini.

Jurusan Kedokteran

Ini adalah salah satu jurusan pendidikan perkuliahan yang bisa dijadikan sebagai alternatif terbaik untuk Anda yang ingin melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Menariknya lagi adalah, di Indonesia, jurusan ini bisa menjadi jurusan yang bergengsi dan sering diidam-idamkan calon mahasiswa.  Selain diiming-imingi dengan gaji yang besar, kemapanan dari pekerjaan ini juga pasti diraih jika berhasil lolos dari jurusan ini.

Nah, itu tadi adalah beberapa jurusan pendidikan perkuliahan yang cocok sekali untuk Anda yang ingin meniti karirnya lebih tinggi. Selain peluang kerjanya ada banyak, jurusan ini juga sangat cocok untuk lulusan apa saja. Sehingga, dengan memilih salah satu dari jurusan ini, diharapkan jumlah pengangguran masyarakat semakin berkurang. Karena jurusan di atas memiliki banyak sekali kelebihan.

1 Comment
  1. […] Baca juga: Jurusan Perkuliahan Ini Bisa Menjadi Pilihan yang Ingin Meniti Karir […]

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

x