Beasiswa S1 dan S2 ke Belanda Tahun 2018

Ada lagi tawaran Beasiswa S1 dan S2 ke Belanda tahun 2018. Beasiswa yang dibiayai oleh Kementerian Pendidikan, Budaya dan Ilmu Pengetahuan Belanda bekerja sama dengan universitas riset dan universitas ilmu terapan Belanda. Beasiswa ini ditujukan untuk pelamar mancanegara (di luar Kawasan Ekonomi Eropa). Dalam skema Holland Scholarship, penerima beasiswa memperoleh kesempatan untuk studi S1 atau S2 di universitas-universitas Belanda.

Penerima beasiswa akan memperoleh tunjangan senilai 5.000 Euro pada tahun pertama studi. Meski bukan beasiswa penuh dan berbeda dengan beasiswa StuNed, OTS, atau NFP, Holland Scholarship ini cukup untuk membantu meringankan biaya studi yang harus dikeluarkan.

Banyak program studi berbahasa Inggris yang ditawarkan di universitas Belanda. Universitas yang bisa dilamar misalnya Amsterdam School of Arts, Amsterdam University of Applied Sciences, Gerrit Rietveld Academie, Maastricht University, Tilburg University, University of Groningen, dan banyak lagi. Selengkapnya menganai daftar universitas belanda yang berpartisipasi bisa mengunduh disini universitas yang berpartisipasi.

Kriteria Penerima Beasiswa: 

  1. Bukan merupakan warganegara Kawasan Ekonomi Eropa (EEA)
  2. Telah mendaftar untuk program full-time bachelor atau full-time master di salah satu institusi pendidikan tinggi Belanda yang berpartisipasi
  3. Memenuhi persyaratan yang diminta oleh universitas tujuan
  4. Belum pernah menempuh pendidikan di Belanda sebelumnya.

Pendaftaran: 

Pelamar yang berminat mendaftar Holland Scholarship  bisa mengajukan secara langsung ke Universitas di Belanda yang dipilih. Setelah mendaftar beasiswa ke universitas, akan diadakan seleksi untuk menentukan kandidat yang berhak menerima beasiswa dan menghubungi secara langsung kepada mereka yang terpilih.

Pendaftaran Holland Scholarship 2018 – 2019 dibuka hingga 1 Mei 2018. Untuk persyaratan teknis, bisa mengunjungi dan melihat informasi secara langsung melalui website universitas Belanda yang berpartisipasi.

Selamat Berjuang!

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

x